Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2017

Taman Nasional Gunung Rinjani Lombok

Gambar
Taman Nasional Gunung Rinjani (TNGR) adalah salah satu ekosistem dengan tipe hutan hujan pegunungan dan savana yang terletak di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat. TNGR ditetapkan sebagai kawasan Taman Nasional melalui Surat Keputusan Menteri Kehutanan No.280/Kpts-II/1997 dengan luas 40.000hA walaupun dilapangan luasnya lebih dari 41,000hA. Keanekaragaman hayati TNGR memiliki ragam flora antara lain; Jelatang (Laportea Stimulans), Dedurenan (Aglaea Argentea), Bayur (Pterospermum Javanicum), Beringin (Ficus Benjamina), Jambu-jambuan (Syzygium sp) Keruing (Dipterocarpus Hasseltii), Rerau (D. Imbricatus), Cemara Gunung (Casuarina Junghuniana)Eidelweis (Anaphalis Javanica) dan beberapa macam anggrek hutan endemik yaitu Perisstylus Rinjaniensis dan P.Lombokensis. Sementara ragam fauna yang dimiliki oleh TNGR adalah antara lain; Musang Rinjani (Paradoxurus Hemaprhoditus Rinjanicus), Rusa (Muntiacus Muntjak Nainggolani), Lutung budeng (Trachypithecus auratus kohlbruggei), Trenggiling (M

Pura Batu Bolong Lombok

Gambar
Sekitar setengah jam dengan berjalan kaki, para wisatawan dapat menjumpai Batu Bolong di pantai ini. Ini adalah sebuah pura yang dibangun di atas karang yang terletak di tepi pantai. Menurut legenda masyarakat setempat dahulu kala sering diadakan pengorbanan seorang perawan untuk dimakankan kepada ikan hiu di tempat ini. Legenda lain mengatakan dahulu banyak para wanita yang menerjunkan diri dari tempat ini ke laut karena patah hati. Dari tempat ini juga terlihat Gunung Agung di Pulau Bali. Pura batu bolong merupakan sebuah pura kecil yang terdapat di daerah Senggigi, Lombok. Apabila anda melakukan perjalanan darat dari Mataram menuju pelabuhan Bangsal (tempat penyebrangan reguler ke Gili Trawangan) melalui jalur pantai, anda akan melewati pura ini. Pengunjung diperbolehkan masuk dengan membayar Rp.10.000. Seperti halnya pura-pura yang yang ada di pulau Bali, pura ini juga mengharuskan pengunjung untuk menggunakan kain berwarna kuning di pinggang selama berada di dalam area pu

Pulau Gili Air Lombok

Gambar
Gili Air merupakan salah satu dari tiga pulau gili terkenal di Lombok, yaitu Gili Trawangan , dan Gili Meno . Ketiga pulau ini terkenal dengan keindahan pantainya, maka tak heran apabila Gili Air menjadi salah satu destinasi wisata favorit di Lombok . Dari ketiga pulau gili yang telah disebutkan diatas, Gili Air merupakan pulau yang letaknya paling dekat dengan pulau Lombok.Gili Air, Gili Meno, dan Gili Trawangan berada di kawasan barat pantai Lombok, serta mampu menampilkan gambaran keindahan pantai-pantai yang berada di Lombok. Lokasi Gili Air tepatnya teletak di Desa Gili indah, Kecamatan Pemenang, Kabupaten Lombok Utara. Berkunjung ke Gili Air wisatawan dapat menjelajahi beberapa titik untuk menikmati keanekaragaman hayati laut Indonesia. Diantaranya pengunjung dapat melihat spot kuda laut, kura-kura, beragam ikan dengan berbagai warna, serta keanekaragaman penghuni laut lainnya. Masyarakat setempat mnyebut GIli Air dengan nama "Tengaq Aiq" yang berarti ditengha-teng

Pink Beach Lombok

Gambar
  Salah satu tempat menarik di Lombok tetapi masih jarang dikunjungi wisatawan adalah kawasan pantai Tangsi yang lebih populer disebut Pink Beach . Keunikan pasir pantainya yang berwarna semu kemerahan ini membuat penasaran turis domestik maupun mancanegara. Fenomena yang lebih cocok dilihat saat musim kemarau (mei-oktober) ini berupa efek cahaya matahari sore yang menerpa permukaan pasir. Anda ingin menguak seperti apa keindahan pantai pink ini? Pastikan liburan anda juga memasukkan tempat wisata unik di Lombok ini sebagai salah satu destinasi kunjungan. Dan berikut ini panduan yang dapat anda gunakan sebagai pedoman pengenalan wilayah pantai Tangsi sebelum menyambanginya. Penjelasan Ilmiah Banyak pihak yang terheran-heran dengan fenomena yang terjadi di pink beach ini. Jelas nyata perbedaannya dengan pantai di Lombok lainnya yang pada umumnya berwarna putih. Bahkan wilayah yang dikenal dengan keindahan pantai seperti di Bali juga menawarkan liburan di pasir putih. Khusus

Pantai Tanjung Aan Lombok

Gambar
Pantai Tanjung Aan sangat tepat bagi Anda yang gemar ber-snorkling dan berenang. Karena ombaknya yang cukup tenang dengan kedalaman yang relatif dangkal. Jika Anda lupa membawa peralatan Anda, tersedia persewaan alat snorkling di tepi pantai. Menjelang sore permukaan air laut akan mulai naik, menjadikan Pantai Tanjung Aan ini tempat yang tepat untuk berselancar. Pantai Tanjung Aan ini dikelilingi oleh beberapa bukit. Anda bisa dengan mudah mencapai bukit tersebut, bila ingin melihat penamdangan Pantai Aan yang indah dari ketinggian. Di sekitar wisata pantai Lombok ini, Anda akan menemui beberapa payung kayu dengan rajutan jerami sebagai atapnya. Salah satu cara untuk menikmati Pantai Tanjung Aan adalah dengan berbaring di bawah payung tersebut, sembari menikmati kelapa muda yang bisa Anda beli di sekitar pantai. Anda juga bisa mengunjungi deretan restoran yang menyediakan berbagai macam masakan. Anda bisa mencoba menu-menu masakan setempat, sambil menikmati keindahan Pantai Tanjung

Pantai Kuta Lombok

Gambar
Pantai Kuta tidak hanya ada di Bali , melainkan juga ada di Lombok. Berada di Desa Kuta, sekitar 56 KM dari kota Mataram, Lombok, Pantai Kuta Lombok mempunyai pasir yang sehalus merica, oleh karena itu banyak penduduk setempat yang menyebut pantai ini sebagai pantai merica. Pantai Kuta Lombok adalah salah satu tempat wisata di Lombok yang paling indah, bahkan juga salah satu yang terindah di Indonesia karena masih jarang dijamah oleh gangguan manusia. Wisata utama di pantai ini adalah selancar karena ombaknya yang merupakan salah satu yang terbaik di dunia. Wisata lain yang dapat dilakukan di Pantai Kuta Lombok di antaranya: memancing, menyelam, snorkeling, berkuda, dan lain-lain.

Gili Trawangan

Gambar
Gili Trawangan adalah yang terbesar dari ketiga pulau kecil atau gili yang terdapat di sebelah barat laut Lombok. Trawangan juga satu-satunya gili yang ketinggiannya di atas permukaan laut cukup signifikan. Dengan panjang 3 km dan lebar 2 km, Trawangan berpopulasi sekitar 800 jiwa. Di antara ketiga gili tersebut, Trawangan memiliki fasilitas untuk wisatawan yang paling beragam; kedai "Tîr na Nôg" mengklaim bahwa Trawangan adalah pulau terkecil di dunia yang ada bar Irlandia-nya. Bagian paling padat penduduk adalah sebelah timur pulau ini. Trawangan punya nuansa "pesta" lebih daripada Gili Meno dan Gili Air , karena banyaknya pesta sepanjang malam yang setiap malamnya dirotasi acaranya oleh beberapa tempat keramaian. Aktivitas yang populer dilakukan para wisatawan di Trawangan adalah scuba diving (dengan sertifikasi PADI), snorkeling (di pantai sebelah timur laut), bermain kayak, dan berselancar. Ada juga beberapa tempat bagi para wisatawan belajar berkuda

Taman Narmada

Gambar
Taman Narmada terletak di Desa Lembuak , Kecamatan Narmada , Kabupaten Lombok Barat atau sekitar 10 kilometer sebelah timur Kota Mataram, Provinsi Nusa Tenggara Barat , Indonesia . Taman yang luasnya sekitar 2 ha(hektar are) ini dibangun pada tahun 1727 oleh Raja Mataram Lombok, Anak Agung Ngurah Karang Asem, sebagai tempat upacara Pakelem yang diselenggarakan setiap purnama kelima tahun Caka(Oktober-November). Selain tempat upacara, Taman Narmada juga digunakan sebagai tempat peristirahatan keluarga raja pada saat musim kemarau. Nama Narmada diambil dari Narmadanadi, anak Sungai Gangga yang sangat suci di India. Bagi umat Hindu, air merupakan suatu unsur suci yang memberi kehidupan kepada semua makhluk di dunia ini. Air yang memancar dari dalam tanah(mata air) diasosiasikan dengan tirta amerta(air keabadian) yang memancar dari Kensi Sweta Kamandalu. Dahulu kemungkinan nama Narmada digunakan untuk menamai nama mata air yang membentuk beberapa kolam dan sebuah sungai di tempat

Pantai Senggigi

Gambar
Pantai Senggigi adalah tempat pariwisata yang terkenal di Lombok . Letaknya di sebelah barat pesisir Pulau Lombok. Pantai Senggigi memang tidak sebesar Pantai Kuta di Bali, tetapi seketika kita berada di sini akan merasa seperti berada di Pantai Kuta , Bali. Memasuki area pantai Senggigi, wisatawan seta merta disapa oleh lembutnya angin semilir yang menenangkan. Pesisir pantainya masih asri, walaupun masih ada sampah dedaunan yang masih berserakan karena jarang dibersihkan. Pemandangan bawah lautnya sangat indah, dan wisatawan bisa melakukan selam permukaan (snorkeling) sepuasnya karena ombaknya tidak terlalu besar. Terumbu karangnya menjulang ketengah menyebabkan ombak besarnya pecah di tengah. Tersedia juga hotel-hotel dengan harga yang bervariasi, dari yang mahal sampai hotel yang berharga ekonomis.

Bukit Merese Lombok

Gambar
Bukit Merese yang berada di Lombok tengah tepatnya di samping barat pantai Tanjung Aan atau kalau dari pantai Kuta berada disisi timurnya.View yang di sajikan benar2 menakjubkan di mana bila naik ke atas bukit terlihat gradasi air laut yang bening biru kehijauan bahkan meski langit gelap sekalipun. Bisa di tempuh dari kota Mataram sekitar 1,5 jam atau dari bandara Lombok kurang satu jam saja. Di Bukit Merese, Anda dapat melihat kecantikanTanjung Aa'n secara maksimal. Selain lautan biru dan perbukitan hijau, Anda pun bisa melihat sunset yang sangat cantik di sini! Terlihat dari atas bukit gradasi air laut dari hijau tosca ke biru gelap, menandakan laut di sana jauh lebih dalam. Di sisi yang lain, terlihat pantai yang landai dengan air jernih bak cermin. Terlihat beberapa wisatawan yang duduk bersantai di gazebo menikmati teriknya matahari. Dari Bukit Merese kamu bisa melihat pemandangan Tanjung Aan, menikmati selurih keindahan yang tersaji di sini. Bukit-bukit berjajar membentu